Pembinaan Kemandirian Ibu Dalam Perawatan Metode Kangguru (PMK) Terhadap Peningkatan Suhu Tubuh Pada BBLR Di Ruang NICU RSUD Bima

Nasrullah Nasrullah

Abstract


Metode Kangguru adalah metode perawatan dini dengan sentuhan kulit ke kulit  antara ibu dan bayi baru lahir dalam posisi  seperti Kangguru. Dengan metode ini mampu memenuhi   kebutuhan asasi bayi baru lahir prematur atau Berat lahir rendah dengan menyediakan situasi dan kondisi yang mirip dengan rahim ibu. Bayi BBLR cenderung mengalami penurunan suhu tubuh (hipotermia), bayi BBLR yang telah mengalami hipotermi dapat mempunyai efek klinis yaitu penurunan tekanan oksigen terjadi hipoglisemia, peningkatan konsumsi oksigen, peningkatan cadangan kalori, kenaikan berat badan lambat, penurunan berat badan, terdapat sklerema, peningkatan kematian  bayi,dapat terjadi faktor pembekuan darah. Untuk  pencegahan  hipotermia  pada   BBLR  bisa dilakukan dengan cara yang sangat  sederhana dan  mudah  serta diperlukan  suatu  metode  praktis  yang secara ekonomis cukup   efisien   dan efektif. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian pra eksperimen tanpa kelompok pembanding.  Rancangan penelitian yang digunakan adalah Quasi Ekperimen dengan “One Group Pre test-Post test Design”, peneliti menguji perubahan-perubahan yang terjadi setelah adanya eksperimen atau intervensi.Selisih hasil pengukuran pre dan post intervensi dilakukan uji statistik wilcoxon test  yang merupakan uji statistik untuk mengetahui dua data berpasanagn  atau satu data diteliti dua kali.dengan jumlah responden 42 orang. Hasil uji statistik T Wilcoxon  Test juga mendukung data pada tabel diatas, dimana dari hasil uji  diperoleh P value =  0.000 < 0.05 dengan tingkat kepercayaan 95 %. Artinya ada Pengaruh Perawatan Metode Kangguru (PMK) Terhadap peningkatan suhu tubuh pada BBLR di Ruang Nicu RSUD Bima. Hasil penelitian ini dapat dijadikan masukan bagi manajemen  di RSUD Bima  khususnya di ruang NICU terhadap mutu pelayanan keperawatannya dan juga lebih mengembangkan perawatan Metode Kangguru (PMK) Terhadap peningkatan suhu tubuh pada BBLR dalam rangka meningkatkan derajat kesehatan ibu dan anak.

Keywords


Suhu Tubuh; BBLR; Metode Kangguru

Full Text:

PDF

References


Arikunto, S. (2006). Prosedur Penelitian. Edisi Revisi III. Rineka Cipta Yogyakarta.

Aris Puji (2007) PENGARUH PENERAPAN METODE KANGURU TERHADAP PENINGKATAN SUHU BAYI BARU LAHIR (Di BPS. Kasih Ibu Ny. Soenarlin Jatirogo – Tuban).

Amin Hn, Hardi. 2015. Aplikasi Asuhan Keperewatan Berdasarkan Diagnosa Medis NIC-NOC Jilid I. Mediaction. Yogyakarta

Data Rekam Medik RSUD Bima, 2019

Dyah Puji Astuti, dkk (2009). PENGARUH PENERAPAN METODE KANGURU DENGAN PENINGKATAN BERAT BADAN BAYI BARU LAHIR RENDAH (BBLR) DI RUMAH SAKIT PKU MUHAMMADIYAH GOMBONG.

Effendy Nasrul (2005). Proses Keperawatan. EGC. Jakarta.

Hidayat, Aa (2009). Metode Penelitian keperawatan dan teknik analisa Data Jakarta. Salemba Medika

Manuaba IBG. (2008). Ilmu Kebidanan, Penyakit Kandungan dan Keluarga Berencana Untuk Pendidikan Bidan. Jakarta: EGC, hal:128.

Nelson (2009). Ilmu Kesehatan Anak. EGC. Jakarta.

Nursalam. (2003). Konsep & Penerapan Metodologi Penelitian Ilmu Kesehatan Pedoman Skripsi, Tesis, dan Instrumen Penelitian Keperawatan. Jakarta: Salemba Medika

Nursalam. (2001). Konsep & Penerapan Metodologi Penelitian Ilmu Kesehatan Pedoman Skripsi, Tesis, dan Instrumen Penelitian Keperawatan. Jakarta: Salemba Medika

Riskesdas (2016). Pedoman Pelayanan Antenatal di Tingkat Pelayanan Dasar Puskesmas. Jakarta: Pusdiknakes

Notoatmodjo, Soekidjo. (2002). Metodologi Penelitian Kesehatan. Edisi Revisi. Jakarta: Rineka Cipta

Sugiyono, Eri Wibowo (2007). Statistika Penelitian. Penerbit Alfabeta. Bandung.




DOI: https://doi.org/10.32807/bnj.v1i1.531

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2020 Bima Nursing Journal